Selasa, 31 Juli 2018

SEJARAH GEREJA

Gereja adalah persekutuan orang yang percaya dan beriman kepada Yesus Kristus sebagai Juru Selamat, Tuhan umat manusia kini dan sepanjang segala masa, yang terpanggil keluar dari dunia kegelapan untuk datang kepada terang Kristus.

Gereja sendiri berasal dari kata Igreja (Bahasa Portugis) yang berarti; kawanan domba yang dikumpulkan seorang gembala. Dalam bahasa Yunani gereja disebut dengan Ekklesia, yang terdiri dari dua kata eks (keluar) klesia (dipanggil). Dengan demikian, ekklesia adalah orang yang dipanggil keluar dari kegelapan untuk bersekutu didalam terang Tuhan (baca - 1 Petrus 2 : 19)

Berdasarkan Alkitab atau Kitab Suci orang Kristiani, dipercaya bahwa pendiri gereja adalah Yesus Kristus. Hal itu dapat dilihat pada bagian tulisan Matius bab 16 ayat 18 yang berbunyi;


“Dan Akupun berkata kepadamu, engkau adalah Petrus dan diatas batu karang ini, Aku akan mendirikan jemaat-Ku dan alam maut tidak akan menguasainya."


Ayat ini dipercaya sebagai bukti, bagaimana Yesus Kristus mendirikan gereja, yang Ia sebut dalam kata jemaat. Ia berkata kepada Petrus bahwa Yesus Kristus akan mendirikan gereja-Nya (jemaat-Nya) diatas batu karang, dimana saat Ia berkumpul bersama Petrus dan para murid lainnya.

Sabda Yesus Kristus yang ditulis Matius tentang pendirian jemaat-Nya kemudian diperkuat Kitab Suci dibagian Kisah Para Rasul (baca - Kis 2 : 1 - 4).  Dengan datangnya Roh Kudus pada hari raya Pentakosta, lima puluh hari setelah kebangkitan Yesus Kristus, kemudian gereja sejak itu resmi dimulai, lantaran pada hari itu sekitar tiga ribu orang yang mendengar khotbah Simon Petrus, memilih mengikuti Yesus Kristus dengan menyerahkan diri untuk dibaptis.

Kurang lebih sejak tahun 33 gereja sudah berdiri. Mereka selalu berkumpul untuk mendengarkan kisah Yesus Kristus sampai sejarah bertobatnya Kaisar Konstantinus I (yang pertama). Mereka dilayani Rasul Petrus dan Paulus, yaitu jemaat yang disebut sebagai gereja mula-mula.

Sejak saat itu gereja mulai dikenal dalam kehidupan manusia, dan tumbuh terus berkembang sampai saat ini ... !!!